Minggu, 30 Maret 2014

Pengaruh Globalisasi Terhadap Sosial Budaya Indonesia

Globalisasi, tentunya globalisasi bukan lah hal yang asing atau hal yang baru kita dengar. Globalisasi sendiri itu memiliki arti yang luas, ada yang mengatakan globalisasi adalah proses mendunia, kenapa dikatakan seperti tersebut? Karena dengan globalisasi seseorang mampu menjangkau kemauannya, keingin tahuannya  dengan mudah. Dampak globalisasi tentunya sangat bisa dirasakan dengan jelas, bukan hanya dampak positif saja yang ditimbulakan melainakan ada juga dampak negatif nya. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang pengaruh globalisasi terhadap sosila budaya yang ada indonesia. 
Seiring berkembang nya zaman maka kebutuhuan hidup seseorang tentunya akan meningkat. Dari hal tersebut kemajuan teknologi serta gaya hidup didunia pun terus menerus mengalami perkembangan yang pesat. Negara-negara berkembang seperti indonesia mulai mengikuti perkembangan zaman tersebut, Tanpa mereka sadari nilai globalisasi yang masuk mayoritas adalah budaya barat, sehingga mulailah tertanam nilai-nilai barat didalam kehidupan masyarkat indonesia yang secara perlahan mulai menyingkirkan nilai-nilai budaya indonesia.
 Pola pikir masyarakat yeng berbeda tentunya mempengaruhi juga bagaimana masyarakat itu sendiri menyikapi globalisasi, oleh karena itu timbullah dampak positif dan negatifya. Contoh nya dampak positif apabila kita menyikapi dengan baik globalisasi, kita bisa meniru budaya etos kerja dan kedisiplinan orang-orang barat yang mereka lakukan dalam kehidupan sehari-hari mereka, tentunya ini akan berdampak positif untuk semua kegiatan sehari-hari kita. 
Globalisasi juga membawa banyak dampak negatif, dalam realita nya dampak negatif ini lebih menonjol dibandingkan dampak positif nya terhadap masyarakat indonesi. contohnya dengan masuk nya teknologi seperti gadget membuat orang sangat jarang untuk bersilaturahmi langsung dengan orang lainnya, mereka lebih menggunakan jejaring sosial untuk berkomunikasi. selain itu dengan adanya gadget seseorang lebih cuek akan lingkungan sekitar nya, dan cenderung asik dengan gadget mereka.
Kata globalisasi juga tidak pernah lepas dari kata gaya hidup, gaya hidup barat yang sudah terbawa masuk keindonesia disalahgunakan memberikan juga banyak dampak negatif. Seperti cara berpakaian yang banyak dibilang orang-orang "pakaian kurang bahan" tentunya itu tidak sesuai nilai-nilai di indonesia. Gaya hidup yang konsumtif, banyak masyarakat di Idonesia yang menerapkan gaya hidup yang konsumtif hanya karena memikirkan gengsi belaka, bisa kita lihat sudah mulai banyak rumah-rumah yang digarasi nya terpakir lebih dari satu mobil. Terlebih dikalangan muda, di era globalisasi ini banyak lagu-lagu barat yang masuk keindonesia, jika ditanyakan tentang kesenian musik tradisional, apakah mereka mengetahui ? sebagian besar anak muda tidak mengetahui, merak lebih tahu tentang msuik barat dibandingkan kebudayaan musik tradisional.
Meliahat dampak dari globalisasi, dapat kita simpulkan bagaimanapun juga dampak globalisai bisa dikendalikan dengan baik, semua itu tergantung bagaimana manusia itu menyikapi zaman globalisasi ini. karena apabila perkembangan yang pesat ini tidak bisa dikendalikan ataupun dsikapi dengan baik, bukan lah yang tidak mungkin nilai sosial dan budaya Indonesia yang sejak dulu ada akan semakin terkikis,terabaikan, bahkan mungkin terluapakan oleh masyarakat Indonesia itu sendiri. Oleh karena itu mari kita jaga dan junjung tinggi nilai-nilai nasionalisme!!!

Sabtu, 29 Maret 2014

GLOBALISASI



A.      Pengertian Globalisasi
Apa yang anda ketahui tentang globalisasi? Menurut asal katanya, kata "globalisasi" diambil dari kata global, yang maknanya ialah universal. Sedangkan secara umum globalisasi dapat diartikan sebagai  sebuah istilah yang memiliki hubungan dengan peningkatan keterkaitan dan ketergantungan antar bangsa dan antar manusia di seluruh dunia melalui perdagangan, investasi, perjalanan, budaya populer, dan bentuk-bentuk interaksi yang lain sehingga batas-batas suatu negara menjadi semakin sempit.
Berikut merupakan pengertian globalisasi menurut beberapa ahli :
·         Emanuel Ritcher : Globalisasi adalah jaringan kerja global secara bersamaan menyatukan masyarakat yang sebelumnya terpencar-pencar dan terisolasi kedalam saling ketergantungan dan persatuan dunia
·         Scholte : Globalisasi diartikan sebagai meningkatnya hubungan internasional. Dalam hal ini masing-masing negara tetap mempertahankan identitasnya masing-masing, namun menjadi semakin tergantung satu sama lain
·         Achmad Suparman : Globalisasi adalah suatu proses menjadikan sesuatu (benda atau perilaku) sebagai ciri dari setiap individu di dunia ini tanpa dibatasi oleh wilayah
·         Anthony Giddens :  globalisasi sebagai ‘intensifikasi hubungan sosial seluruh dunia yang menghubungkan daerah yang jauh dalam sedemikian rupa sehingga kejadian lokal dibentuk oleh peristiwa yang terjadi bermil-mil jauhnya dan sebaliknya’.

B.      Ciri-ciri Globalisasi
1.       Perubahan dalam konsep ruang dan waktu. Perkembangan barang-barang seperti telepon genggam, televisi satelit, dan internet menunjukkan bahwa kita dapat menembus ruang dan waktu dengan lebih mudah.
2.       Pasar dan produksi ekonomi di negara-negara yang berbeda menjadi saling bergantung. Hal tersebut sebagai akibat dari pertumbuhan perdagangan internasional, peningkatan pengaruh perusahaan multinasional, dan dominasi organisasi semacam World Trade Organization (WTO).
3.       Peningkatan interaksi kultural melalui perkembangan media massa . Dari hal tersebut banyak ragam budaya yang berbeda, yang bisa ditemukan dan didalami oleh orang banyak.
4.       Meningkatnya masalah bersama.  Misalnya pada bidang lingkungan hidup, krisis multinasional, inflasiregional dan lain-lain.

C.      Dampak Globalisasi bagi Masyarakat Indonesia
Globalisasi tentunya akan membawa dampak bagi banyak orang baik dampak buruk maupun dampak baik nya, tentunya indonesia pun terkena oleh dampak globalisasi tersebut, berikut dampak globalisasi bagi masyarakat indonesia :
1.       Dampak positif
·         Dari segi informasi tentunya globalisasi sangat membantu dalam terbuka nya akses informasi dengan mudah bagi seluruh masyarkat Indonesia baik melalui media massa seperti televisi, radio, dan media massa lain nya.
·         Dari segi ilmu pengetahuan dan teknologi. Dengan ada nya proses  globalisasi, memungkinkan orang-orang Indonesia terpacu untuk menuntut ilmu diluar negeri (dinegara-negara maju) untuk meningkatkan mutu pendidikan. Dan jika sudah selesai diharapkan mereka-mereka itu bisa menerapkan dan mengaplikasikan ilmunya di Indonesia dalam mengembang teknologi.
·         Dari segi perekonomian. Globalisasi menuntut suatu negara untuk dapat berpartisipasi dalam perekonomian internasional, tentunya dari hal ini indonesia bisa melakukan perdagangan bebas dengan negara-negara maju dan menarik investor dari negara maju tersebut untuk menanamkan modalnya dalam rangka memajukan perekonomian dinegara indonesia.
·         Dengan meningkat nya kemudahan mencari informasi, meningkat nya pengetahuan dan teknologi, serta kamajuan dibidang ekonomi, maka tidak lah heran jika taraf hidup masyarakat indonesia yang akan terus meningkat.

2.       Dampak negatif
Bukan hanya dampak positif yang ditimbulkan oleh globalisasi, melainkan timbul juga dampak negatif nya. Contohnya :
·         Dari segi kemajuan informasi dan teknologi, banyak orang yang menyalah gunakan fungsi-fungsi dari teknologi informasi seperti kejahatan cyber crime, penipuan melalui media internet bahkan masuk nya situs-situs porno dengan mudah ke indonesia, tentu saja ini bukanlah hal yang biasa.
·         Dalam sosial budaya globalisasi menimbulkan westernisasi, seperti gaya hidup yang konsumtif, cara berpakaian yang tidak mencerminkan jati diri Indonesia, dan masyarakat cenderung melupakan budaya, moral, norma juga nilai yang berlaku di masyarakat Indonesia.